Notification

×

Iklan

Iklan

Belum ada Kejelasan Perpanjangan Kontrak, Kapten Persis Solo Ryan Mizard Terancam Hengkang Tahun ini

Sunday, 24 March 2024 | 13:42 WIB Last Updated 2024-03-28T14:06:13Z
"Kapten Persis Solo Ryan Mizard ketika memberikan motivasi kepada rekan - rekannya diatas lapangan hijau"/Foto : Bola


RADARDETIK.ID – Siapa yang tidak kenal dengan Kapten Persis Solo yaitu Ryan Mizard? Ketegasan kapten Persis Solo sangat militant dalam menjaga pertahanan tim Persis Solo dari serangan musuh. Tidak hanya sebagai kapten, Ryan Mizard juga terkenal mempunyai jiwa kepemimpinan sebagai motivator teman – temannya selama berlaga dilapangan hijau.


Bahkan pertandingan ketika melawan PSS Sleman di Stadion maguwoharjo Sleman Ryan Mizard kepalanya bocor dan harus mendapatkan perban dikepalanya. Meskipun mengalami cedera dikepala tetapi tidak membuat semangat Ryam Mizard untuk bertanding menjadi menurun.


Ryan Mziard tetapi tampil full time hingga peluit Panjang dari wasit berakhir. Meskipun penampilannya sempat mengalami penurunan diera kepelatihan Leonardo Medina penampilan Ryan Mizard sempat mengalami penurunan, tetapi penampilan Ryan Mizard dibawah kepelatihan Milomir Seslija kembali meningkat pesat.


Persis Solo selama 7 pertandingan dibawah kepelatihan Milomir Seslija hanya mengalami satu kali kekalahan dengan angka tipis 3 – 2 dengan Bali United dan seri sekali dan berhasil mencetak kemenangan sebanyak 5 kali.


Kedekatan Ryan Mizard dan Ramadhan Sananta di tim Persis Solo bagaikan kakak dan adik. Apabila Ryan Mizard tahun ini hengkang dan tidak diperpanjang kontrak, maka dapat dipastikan Ramadhan Sananta akan kehilangan sosok saudara selama di Persis Solo.


Sedangkan kontrak striker Persis Solo Ramadhan Sananta sendiri baru berakhir pada tahun 2025. Dan bisa ditebus oleh tim lain dengan harga mahal apabila ingin diboyong sebelum kontrak berakhir.


Selain Ryan Mizard, kontrak pemain Persis Solo yang akan berakhir pada tanggal 31 Mei 2024 yaitu David Gonzales, Sho Yamamoto, Ryan Mizard dan Gianluca Pandenuwu. 


Kalau menilik tipe dari kepelatihan Milomir Seslija, pelatih asal Bosnia tersebut memiliki gerbong pemain yang akan direkrut pada Liga 1 tahun depan. Bahkan disebut – sebut pelatih kelahiran Bosnia tersebut sudah mempersiapkan striker asing yang tajam untuk memperkuat Persis Solo pada liga tahun depan.


Kemungkinan kontrak pemain seperti Roni dann Gianluca Pandenuwu tidak akan diperpanjangan tahun ini.


×
Berita Terbaru Update